Resep Creamy Vegan Pasta
Resep Creamy Vegan Pasta

Bahan-bahan:
- 1 butir bawang bombay yang dicincang
- 2 siung bawang putih cincang
- 1 buah zucchini yang diiris
- 1 buah paprika merah kecil yang diiris
- 4 1/2 cangkir fusili mentah
- 1 1/2 sendok teh pasta kari merah
- 3 cangkir tomat potong dadu
- 1 cangkir santan kaleng
- 1/2 cangkir kacang polong beku
- 1/2 cangkir tomat ceri
- 1 sendok teh sari lemon segar
- garam dan lada secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan panci yang sudah dituangi minyak, lalu tumis bawang terlebih dahulu.
- Tambahkan bawang putih, zucchini, paprika merah, dan tumis kembali.
- Masukkan bahan yang tersisa kecuali tomat ceri, lalu masak kembali sekitar 15 menit.
- Tambahkan tomat ceri dan tumis selama dua menit. Matikan kompor, lalu bumbui dengan garam dan lada hitam sebelum disajikan!